JALAN SEHAT BERSAMA DI KECAMATAN TEWANG SANGALANG GARING

Dalam rangka memeriahkan HUT Ke - 80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kapolsek Tewang Sangalang Garing dan Pulau Malan Iptu Muh. Dian Dzikrillah, S.Tr.K menyelenggarakan jalan sehat bersama di Kecamatan Tewang Sangalang Garing. Jum'at (29/08/2025).
Sekretaris Kecamatan Tewang Sangalang Garing Petrus Tambunan, S.Pd beserta jajarannya turut hadir dalam kegiatan ini. Ratusan peserta dari berbagai kalangan tampak antusias mengikuti rute jalan sehat yang telah ditentukan panitia.

Kegiatan ini bukan hanya sebagai ajang olahraga bersama, namun menjadi momen mempererat silaturahmi antara Pemerintah Kecamatan, TNI - Polri dan masyarakat. Sepanjang rute, para peserta tampak bersemangat. Semoga semagat kebersamaan ini terus terjaga dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kecamatan Tewang Sangalang Garing.
Usai mencapai garis finish di lapangan Pangi Manis Pendahara, peserta disuguhi hiburan musik. Panitia juga mengadakan pengundian doorprize dengan hadiah menarik, yang semakin menambah keceriaan suasana. Tawa dan sorak sorai peserta menjadi penutup manis kegiatan jalan sehat tersebut.


























