Box Layout

HTML Layout
Backgroud Images
Backgroud Pattern
blog-img-10
PENYAMBUTAN DAN PENERIMAAN MAHASISWA KKN UPR DI KECAMATAN TEWANG SANGALANG GARING

PENYAMBUTAN DAN PENERIMAAN MAHASISWA KKN UPR DI KECAMATAN TEWANG SANGALANG GARING

tsg

Portal Katingan  - Pemerintah Kecamatan Tewang Sangalang Garing menerima mahasiswa KKN Reguler Periode I Tahun 2025 Universitas Palangka Raya. Penerimaan dilakukan dengan sambutan dari Sekretaris Kecamatan Tewang Sangalang Garing Petrus Tambunan, S.Pd. bertempat diruang kerja Sekretaris Kecamatan Tewang Sangalang Garing. Selasa (16/07/2025).

tsg

Dalam kesempatan ini, Sekretaris Kecamatan Tewang Sangalang menyampaikan selamat datang dan selamat bergabung di Kecamatan Tewang Sangalang Garing. Banyak hal baru yang akan ditemui dalam kehidupan bermasyarakat disini, pahami dan pelajari semua kearifan lokal disini dan sesuaikan dengan program kerja yang akan dikerjakan.

tsg

Mahasiswa KKN akan ditempatkan di 4 lokasi yaitu Kelurahan Pendahara, Desa Tarusan Danum, Desa Tumbang Tarusan dan Desa Tewang Rangkang. Pelaksanaan KKN dari tangal 16 Juli - 18 Agustus 2025.

Kegiatan KKN ini merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat, nantinya mahasiswa bisa bersosialisasi dengan warga desa, memberikan saran dan terobosan baru dalam memajukan desa serta diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata serta memperoleh pengalaman yang berharga.